Aplikasi Edukatif Berkualitas Mengusir Kegabutan #dirumahaja

by - April 30, 2020




Buat kalian yang bingung menghabiskan waktu di rumah aja, kali ini saya bakal berbagi review aplikasi-aplikasi bermanfaat nan berfaedah yang bisa kalian akses melalui smartphone kalian. Cuma modal kuota, kalian bisa mengakses beraneka ragam ilmu dunia yang bermanfaat. Daripada kuotanya digunain streaming Netflix atau stalking ig, toh juga nggak ada yang DM kan wkwk.

Skill Academy
Terkenal banget dah aplikasi ini, apalagi pas ada berita hot tentang kartu pra kerja dan ceo-nya. Terlepas dari itu, saya pribadi suka dengan materi-materi yang disajikan oleh Skill Academy. Kayak semua materinya itu, “oh iya butuh banget nih”. Jadi kayak saya banget gitu.

Pembelajarannya dari instruktur terbaik yang telah terbukti sukses dibidangnya, sehingga tidak perlu lagi diragukan kemampuan setiap mentor. Selain expert di bidangnya, kebanyakan punya pengalaman di e-commerce, contohnya seperti Ilman Akbar Product manager Traveloka yang memberi materi SEO.

Poin plus-nya ad sertifikat dan harganya terjangkau untuk investasi leher ke atas. Banyak diskon falshsale pula. Jadi saya tiap hari pantengin flashsale-nya, siapa tau ad akelas incaran saya lagi diskon hehe, maklum saya masih kalangan kaum yang berjuang mandiri finansial, doain ya.
edX
Aplikasi internasional yang diusung oleh universitas-universitas top di dunia, kayak MIT dan Harvard. edX adalah sebuah MOOC atau Massive Open Online Course, sederhananya, edX adalah platform yang menyediakan kuliah online. Online course yang disajikan tentu professional skill yang bisa dijual di era ini. Kebanyakan pasti nggak jauh-jauh sama teknologi.

Sistemnya kayak kuliah berjalan dibagi per pekan (ya mirip-mirip sks kuliah), biasanya di awal2 deskripsi course tersebut, ada penjelasan tentang berapa pekan kuliah berjalan dan berapa jam yang harus kita luangkan per pekannya untuk mengikuti kuliah tersebut. Bentuk course dimulai (starting soon atau upcoming), current (udah lewat dan masih berjalan), archived (udah lewat course-nya), sama self-paced (course bisa diambil kapan saja). satu lagi ada xseries course, yaitu course yang berseri dan jika kita bisa melewati semua course kita bisa dapet xseries certificate.

Fitur yang dinanti banyak pengguna adalah fitur discussion, sebab kita bisa berdiskusi dan berkenalan dengan peserta lain yang mengambil course yang sama, and you know lah, this is international class. So excited can discuss with others.
😊

Curiosity
Aplikasi yang memiliki arti rasa ingin tahu ini memang menyuguhkan kita berbagai informasi berupa video atau artikel dengan akses ribuan topik beragam. Fitur dari aplikasi ini menyediakan informasi sesuai minta pengguna. Jadi pengguna bisa mengatur apa yang ingin mereka cari sesuai dengan keinginannya sendiri sehingga pengguna nanti akan disuguhkan dengan jutaan video dan ribuan artikel yang sesuai dengan apa yang ingin ia cari tadi.

Quora
Quora sebenarnya sama dengan media sosial lainnya, Cuma penggunaannya lebih "dewasa atau kayak sekelas lulusan doktor”. Quora ini medsos yang berbasis forum. Kalau Twitter itu basisnya microblog, Facebook itu social network, sementara Instagram atau SoundCloud itu file sharing. Jadi Quora adalah sebuah aplikasi atau situs yang mana akan ada banyak pertanyaan di beranda yang boleh kamu jawab atau kamu abaikan yang tidak akan habis. Menurut saya mirip sama kaskus lah, isinya tanya jawab dengan ribuan topik dan jawaban teratas adalah jawaban terbaik.

Khan Academy
Khan Academy adalah sebuah aplikasi online dengan sangat banyak topik, tapi dijelaskan dengan cara yang berbasis kategori. Ada sekitar 10.000 video yang bisa ditonton oleh pengguna di dalam aplikasi ini. Kamu bisa mengambil beberapa latihan di sana untuk meningkatkan pengetahuan.

Konten yang disediakan lebh mengarah ke Pendidikan. Tersedia pelajaran untuk berbagai tingkat ahasakan, mulai dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi. Topik yang ada juga beragam kayak matematika, fisika, biologi, kimia, sejarah, ekonomi, dan keuangan. Awalnya Khan Academy Cuma menyediakan pelajaran dalam ahasa Inggris. Tapi sekarang udah ada versi Bahasa Indonesianya cuma bahan pelajarannya belum tentu selengkap Bahasa Inggris.

TED Talk
 Siapa yang nggak kenal sama brand ini? Sebuah media yang menghimpun ribuan video dari pembicara inspiratif dari seluruh dunia. Mulai dari pembicara yang expert di bidang science sampai influencer dunia seperti Emma Watson. Awal-awal saya tau TED ini pas SMA lagi bosen di kelas. Terus nonton di youtube, kemudian waktu tau ada aplikasinya, lebih lengkap dan banyak pilihan pembicara. Selain itu di aplikasi juga disediakan artikel singkat jadi sebelum nonton kita bakal tau mau bahas ap aitu video.

Cukup aplikasi di atas yang saya rekomendasikan untuk dimanfaatkan saat gabut. Sebenarnya masih banyak aplikasi edukatif yang bermanfaat yang bisa diakses gratis lewat play store tetapi saya baru mencoba yang di atas, ya jadinya cuma bisa memberi review-review tersebut. Kalau kalian punya tangan yang gatal harus selalu megang hp, maka manfaatkan tangan anda itu dengan menuntut ilmu melalui aplikasi-aplikasi gratis di smarphone.

Semoga bermanfaat dan produktif selalu #dirumahaja atau #WFH!!!



#BPNRamadan2020
#Day10
#challangenulisblog30haribyBloggerPerempuanNetwork


Baca: Bertumbuh
Baca: Me Time


You May Also Like

0 komentar